Batakpedia.org -Chicco Jerikho dan Ello merupakan dua artis pria yang sosoknya selalu eksis di dunia hiburan. Meski sudah populer sejak lama, kehadiran dua pria ini masih selalu jadi perhatian para penggemar, lho.
Berkarier di bidang yang berbeda, yaitu Chicco Jerikho di bidang seni peran dan Ello di bidang musik, keduanya sama-sama berhasil jadi idola banyak orang. Sama-sama dinilai berkarisma, ternyata Chicco Jerikho dan Ello keturunan Batak!
Berikut ini adalah sepuluh adu pesona Chicco Jerikho dan Ello. Keep reading!
1. Lahir pada 3 Juli 1984, kini Chicco Jerikho telah berusia 36 tahun
2. Hanya berbeda 1 tahun, pria bernama lengkap Marcello Tahitoe ini lahir pada 20 Februari 1983
3. Menggeluti dunia hiburan sebagai aktor, nama Chicco Jerikho kian dikenal sejak ia berperan dalam sinetron Cinta Bunga
4. Lain halnya dengan Ello, sosoknya justru lebih dikenal sebagai musisi yang bertalenta
5. Kini, Chicco Jerikho telah membintangi banyak film hits, seperti Cahaya dari Timur: Beta Maluku dan Filosofi Kopi
6. Berawal dari lagu Pergi Untuk Kembali, nama Ello pun semakin hits di kalangan pencinta musik. Kini, ia sudah punya beberapa album top
7. Chicco Jerikho mendapat penghargaan Indonesian Movie Awards 2015 kategori Pemeran Utama Pria Terbaik dan Pemeran Utama Pria Terfavorit
8. Ello pun berhasil mendapat penghargaan Album Terbaik dan Pendatang Baru Terbaik dari Anugerah Musik Indonesia 2005
9. Suami dari Putri Marino ini juga dikagumi karena gayanya yang kian berkarisma. Meski telah berusia 36 tahun, ia tetap jadi idola anak muda!
10. Ello pun selalu jadi sorotan penggemar, nih. Selain lagu-lagunya yang menghibur, sosok Ello juga digemari karena gayanya yang keren!
Chicco Jerikho dan Ello memang selalu tampil memesona dengan gayanya masing-masing. Punya daya tarik yang kuat, dua pria ini terbukti memikat! (idntimes)