“Menyenangkan jadi orang Batak. Jadi orang Batak sebenarnya enggak beda sama suku yang lain,” ujar Bimo saat menghadiri screening film Pariban: Idola dari Tanah Jawa di XXI Epicentrum, Kuningan, Jakarta Selatan, Jumat (3/5/2019).
Bimo mengaku awalnya tidak cukup tahu tentang budaya dan tradisi Batak. Yang Bimo tahu adalah gaya bicara orang Batak kerap terdengar keras.
“Ternyata untuk jadi orang Batak yang lucu, kan, enggak harus teriak-teriak. Biasanya, kan, yang kita tahu Batak teriak-teriak. Orang-orang Batak ternyata menyenangkan,” kata dia.
Hal itu dirasakan suami dari Andrea Dian saat melakukan riset sebelum dan di saat menjalani kegiatan shooting di Danau Toba, Sumatera Utara.
“Ngobrol sama orang Batak ternyata fun aja. Gua bukan orang Batak, tapi setelah ini bisa jadi orang Batak nih,” kata Ganindra dengan canda.
Pariban bercerita tentang Moan (Ganindra Bimo) sosok pemuda Batak yang sudah lama tinggal di Jakarta. Meski usianya sudah menginjak 37 tahun, tetapi belum punya pacar.
Situasi ini membuat ibunya yang bermukim di Jakarta pusing dan harus turun tangan. Lalu memaksa Moan untuk mudik dan menikah dengan Paribannya, Uli (Atiqah Hasiholan).
Di luar dugaan, Uli yang diceritakan sebagai wanita cantik dan mencintai budaya Batak, sudah memiliki kekasih.
Pariban: Idola dari Tanah Jawa dibintangi oleh Atiqah Hasiholan, Ganindra Bimo, Dayu Wijanto, Rizki Mocil, Bang Tigor, Imelda Budiman, Mak Gondut, dan masih banyak lagi. Film ini akan tayang di bioskop mulai 9 Mei 2019. [kompas]